Lukisan kecil yang rata rata berukuran 40 x 36,5 centimeter yang sedang terpajang adalah karya “sela-jeda” yang dikerjakan kurun 2016-2020.
Di Studio, saya selalu menyediakan bidang kanvas ukuran kecil.
Ketika saya mengerjakan karya/lukisan dengan medium dan ukuran besar.
Tekanannya tentu juga besar. Media kecil ini saya pakai untuk rileksasi, rekreasi disaat jeda dari tekanan itu. Disanalah saya tumpahkan semuanya, dengan pola mengalir, bebas tanpa batas. Sebagian karya yang dipajang pernah dipamerkan dalam beberapa acara pameran seni. Ada juga yang belum pernah diperlihatkan ( Gusmen Heriadi )
Kenapa dinding meminta ?
Ada sepi mendera, kala melawati dan memasuki suatu ruangan kosong dengan tembok- tembok kosong yang tidak terisi apa. Hampa terasa. Ruangan itu hilang jiwa. Dinding -dinding kosong itu memanggil manggil, seperti butuh teman bicara. Bukan sekadar penghias. Tapi juga penghalau sepi yang menggigit. Mari biarkan dinding dan lukisan, menghidangkan kisah-kisahnya.
E Katalog dapat dilihat di http://bit.ly/GusmenHeriadi_SelaJeda
©RuangDalam Art House